Translate

Monday, January 7, 2013

try out SMA ( Bahasa Indo )

try out ujian SMA ( Bahasa Indo ) 
1
1.
Cermati Paragraf Berikut !
Pemerintah dapat saja melakukan "deklarasi", telah membebaskan anak dari biaya sekolah seperti SPP,dan uang buku. Akan tetapi, uang pendaftaran belum masuk ke dalam komponen yang dibebaskan Jika kita serius bermaksud mencerdaskan kehidupan bangsa, sudah seharusnya pemerintah melakukan intervensi. Maksudnya, siapa pun yang mendaftar masuk SD dan SMP harus mampu. Caranya semua kebutuhan sekolah, termasuk komponen yang dijadikan penghitungan dalam pendaftaran sekolah, harus ditanggung pemerintah. Kalau tidak pemerintah berkewajiban membantu orang tua yang tidak mampu untuk mendaftar anaknya sekolah.
Kesimpulan pendapat penulis pada cuplikan tajuk rencana tersebut adalah ...
  • Pemerintah berkewajiban membantu orang tua yang tidak mampu.
  • Pemerintah melakukan "deklarasi" membebaskan anak dari biaya sekolah. 
  • Siapa pun yang mendaftar masuk ke SD dan SMP harus mampu. 
  • Sudah seharusnya pemerintah melakukan intervensi. 
  • Semua kebutuhan sekolah harus ditanggung pemerintah. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Di dalam tulisan-tulisan ilmiah, semacam tajuk rencana. kesimpulan pada umumnya. terletak pada,bagian akhir. Ciri lainnya bahwa kesimpulan berisi pernyataan umum atau rangkuman (generalisasi) dari kalimat lainnya. Suatu kesimpulan sering menggunakan kata-kata penanda seperti kesimpulannya, jadi, dengan demikian, kalau tidak demikian.


2
2.
(l) Salah satu faktor penghambat perkembangan jumlah pemakai internet di komunitas sekolah dan kampus adalah infrastruktur (perangkat dan jaringan) dan tarif yang dirasakan masih cukup tinggi. (2) Dana untuk pengadaan infrastruktur dan berlangganan terkadang tidak dapat ditanggulangi sekolah termasuk orang.tua murid sehingga perlu ada insentif khusus dari Telkom, (3) program insentif khusus akses komunitas sekolah diberi nama TelkomNet sekolah. (4) Internet sebagai media penyebaran informasi global di rasakan manfaatnya sejak pertengahan dasawarsa 90-an. (5) Ragam yang sejalan dengan program sosialisasi penggunaan internet ini memberikan diskon sebesar 40 persen dari pemakaian normal akses TelkomNet Instant.
Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor ...
  • (5) 
  • (4) 
  • (3) 
  • (2) 
  • (l) 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kalimat utama adalah kalimat yang mengandung gagasan utama paragraf. Kalimat utama pada umum-nya terletak pada bagian awal ataupun pada bagian akhir paragraf. Kalimat utama mengandung kata kunci atau kata umum, yang sifatnya merangkum isi kalimat-kalimat lainnya. Kata-kata itu, misalnya, semua, setiap, sebagian besar, pada umumnya, salah satu faktor, inilah.


3
3.
Premis Umum : Siswa yang baik selalu belajar dengan teratur.
Premis khusus : Mely siswa yang baik.
Kesimpulan : ...
Kalimat kesimpulan yang tepat untuk melengkapi silogisme tersebut adalah ...
  • Berarti cara belajar mely sudah benar 
  • Jadi, mely selalu belajar dengan teratur 
  •  Mely adalah siswa yang selalu belajar 
  • Karena itu Mely naik kelas karena belajar dengan teratur
  • Mely siswa yang baik karena selalu belajar dengan teratur 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Silogisme disebut juga penalaran deduksi secara tidak langsung. Silogisme memerlukan dua premis. Premis yang pertama disebut premis umum (PU) dan premis yang kedua disebut premis khusus (PK). Berdasarkan kedua premis itulah, sebuah kesimpulan dapat kita rumuskan.


4
4.
Bacalah dengan saksama!
  1. "Anak kecil!" Dia tertawa mengejek ku. "Mengapa duduk di belakang? Sini! Sini, duduk di muka! Masih ada tempat."
  2. Tangannya melambai, lalu mendekat, berjalan ke arah belakang bangku-­bangku.
  3. "Tidak, Pak! Di sini saja," jawabku.
  4. Dia berdiri di samping bangku ku. Tidak ada yang duduk bersamaku.
  5. "Mengapa? Supaya paling akhir mendapat giliran?" tanyanya.
  6. Seisi kelas tertawa.
  7. "Tidak, Pak, "kataku lagi. "Supaya dapat melihat orang-orang lain. Sedangkan mereka, yang duduk di depan, harus berpaling untuk melihatku." 
Tokoh "aku" yang jujur dan polos; dibuktikan dalam kalimat nomor ....
  • (7) 
  • (6) 
  • (5) 
  • (4) 
  • (3) 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Setiap tokoh di dalam cerita memiliki watak masing-masing. Watak-watak itu, misalnya, jujur, polos, pendiam, penyantun, sabar, pemarah.
Cara cepat
Watak jujur dan polos dinyatakan dengan sikap atau perkataan yang apa adanya. Hal itu sebagaimana yang tampak pada perkataan pada kalimat nomor (7). Tokoh aku berkata apa adanya, sesuai dengan keinginan atau isi hatinya. 


5
5.
Cermatilah paragraf berikut!
Mereka terkejut melihat harimau ...... melepaskan Pak Balam dari cengkeramannya. Harimau itu menghilang ke dalam hutan yang sangat gelap di tengah malam itu. Dengan cepat mereka berlari dan menuju ke tempat Pak Balam terbaring, Dalam cahaya samar-samar dari potongan kayu yang menyala, mereka melihat betapa kaki kiri Pak Balam lukanya ........., betisnya kena gigitan harimau, daging dan otot betis dikoyak hingga kelihatan tulangnya yang putih, dan darah mengalir .......
Frasa berikut yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ....
  • sangat besar, besar benar, teramat banyak 
  • agak besar, dalam sekali, tak tertahankan 
  • tinggi besar, paling lebar, seperti air 
  • cukup besar, sakit sekali, bagaikan air 
  • sangat besar, amat parah, amat banyak 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
konsep dasar
Frasa adalah kelompok kata yang tidak mengandung fungsi-fungsi kalimat, misalnya subjek dan predikat.
           Frasa                    Inti (Kata Sitat)           Atribut
  • sangat besar         besar                           sangat
  • amat parah           parah                          amat
  • amat banyak         banyak                        amat
Cara cepat
Untuk melengkapi paragraf dengan suatu frasa. kita harus memperhatikan kata-kata sebelum maupun sesudahnya. berdasarkan hal itu, kita dapat menenentukan frasa-frasa yang tepat untuk melengkapi paragraf itu adalah sangat besar, amat parah, dan amat banyak, 


6
6.
Cermatilah teks pidato berikut!
Ibu-ibu yang saya hormati, Sebagai seorang ibu, kita terlalu sibuk dengan karier, jangan sampai tidak memperhatikan putra-putri kita. Terutama mereka dalam usia yang perlu bimbingan kita. Mengapa demikian ibu-ibu? Karena pada usia yang demikian itulah kita berkewajiban menanamkan budaya keluarga yang baik, tatakrama, kesantunan, dan keagamaan ....
Kalimat persuasi yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ....
  • Betul ibu-ibu, kasih sayang anak dan ibu sangat erat, ini harus dijaga oleh keduanya karena ini sebagai tali pengikat hubungan yang sangat kuat sampai kapan pun. 
  • Jadilah orang tua yang baik terhadap putra-putri sendiri dengan eara memberikan kasih sayang dan memperhatikan segala kebutuhan mereka dalam berbagai hal. 
  • Ibu-ibu, saat itulah waktu yang tepat menanamkan nilai-nilai kehidupan yang baik kepada putra-putri kita, di samping memberikan pendidikan formal di. sekolah. 
  • Betapa pentingnya anak bagi orang tua karena anak adalah harta yang sangat berharga dan tidak bisa dibeli dan digantikan dengan harta yang berlimpah ruah dan mewah. 
  • Manjakanlah putra-putri kita sedemikian rupa sejak mereka keeil dengan mengabulkan segala keinginannya dan melengkapi segala kebutuhannya sehingga mereka bahagia. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Kalimat persuatif adalah Kalimat yang berisi bujukan, ajakan, atau rayuan. Kalimat semacam itu banyak digunakan di dalam pidato,
Cara cepat
Untuk melengkapi bagian rumpang, kita harus memperhatikan uraian sebelumnya. Uraian sebelum bagian rumpang membahas tentang peranan seorang ibu terhadap putra-putrinya. Dengan demikian, kalimat persuatifnya harus berisi ajakan untuk itu adalah "saat itulah waktu yang tepat menanamkan nilai-nilai kehidupan yang baik kepada putra-putri kita ". 


7
7.
Tepi danau itu bersih, tampak tak ada sampah berhamburan. Tempat sampah disediakan sedemikian rupa sehingga terjangkau pengunjung. perahu yang disediakan memadai untuk melayani wisatawan domestik. Setiap pengunjung diharuskan mematuhi aturan kawasan wisata. Jika pengunjung melanggar aturan, akan ditegur dengan penuh kearifan. Tempat parkir disediakan cukup luas. pengunjung yang membawa kendaraan harus di parkirkan ditempat yang disediakan
Kalimat yang tepat untuk memperbaiki kalimat bercetak miring dalam paragraf tersebut adalah ...
  • Pengunjung memarkir kendaraannya secara teratur di tempat yang telah disediakan. 
  • Pengunjung memarkir kendaraannya dengan parkir yang tersedia di tempatnya 
  • Tempat pengunjung parkir yang tersedia sangat memadai dan diparkir di situ. 
  • Setiap pengunjung boleh membawa kendaraan sendiri dan diparkir sendiri. 
  • Kendaraan harus diparkirkan oleh pengunjung sendiri di tempat yang disediakan. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kalimat yang baik adalah kalimat yang mengemukakan suatu maksud secara jelas, tidak ambigu atau bermakna ganda. Keambiguan suatu kalimat disebabkan oleh hubungan kata-katanya yang simpang-siur ataupun tidak sejajar. Misalnya, predikatnya berbentuk aktif dan pasif.


8
8.
Cermatilah kalimat berikut!
Untuk mewujudkan Karimun Jawa menjadi surga dunia tentulah dituntut konsekwensi tersendiri, misalnya upaya conservasi alam, ketersediaan penginapan, dan gerak-gerai souvenir.

Penulisan kata serapan (tercetak miring) tersebut yang tepat adalah ....
  • konsekuensi, konservasi, suvenir 
  • konsekuensi, konserfasi, soufenir 
  • konsekwensi, konserfasi, sovenir 
  • konsekwensi, konservasi, sovenir 
  • konsequensi, konservasi, suvenir 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Kata serapan adalah kata-kata yang berasal dari bahasa asing atau daerah yang kemudian digunakan di dalam bahasa Indonesia setelah mendapat penyesuaian dalam penulisan ataupun pengucapannya. Contoh kata serapan: konsekuensi, konservasi, suvenir
Beberapa prinsip penyerapan kata
  • Menggunakan kaidah yang mendekati bahasa aslinya.
  • Dalam kaidah bahasa Indonesia.
penulisan kata sama dengan cara pengucapannya.
Cara cepat
Dalam menemukan ketepatan penulisan kata serapan, kita perlu memperhatikan kata asalnya. penulisan kata yang lebih mendekati kata asalnya, itulah yang benar. Kata Asal (lnggris) Kata Bahasa Indonesia conscquence konsekuensi consevacy konservasi souvenir suvenir 


9
9.
Cermatilah kutipan hikayat berikut!
Kata Bayan, " Adalah konon seorang perempuan terlalu baik parasnya. Maka ia nikah dengan seorang laki-laki terlalu amat cemburuan; selama ia duduk dengan istrinya itu, jangankan ia pergi berniaga, berjalan jauh pun ia tidak pernah. Hatta, beberapa lamanya maka segala harta yang dibawanya pun habislah. Maka kata perempuan itu, "Hai, Tuan Hamba! Betapa hal kita ini? Tiada lagi yang dimakan, baiklah Tuan pergi berlayar mencari makanan ! Apakah kesudahannya demikian ini? Maka sahut suaminya, "Tiada aku mau bercerai dengan Tuan dan tiada aku percaya akan dikau kalau-kalau peninggalanku ini dikau berbuat jahat.
Pembuktian karakteristik sastra Melayu klasik dalam teks tersebut adalah ....
  • Penggunaan bahasa Melayu lama yaitu: konon, hatta 
  • Menggunakan kemustahilan atau keajaiban 
  • pelaku cerita atau tokohnya berupa binatang 
  • Pusat cerita di sekitar istana raja (istanasentris) 
  • Menceritakan kesaktian seseorang secara berlebihan 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
konsep dasar
Karakteristik atau ciri-ciri sastra melayu, antara lain,
  1. bercerita tentang kehidupan bangsawan atau keistanaan  
  2. menceritakan kesaktian-kesaktian
  3. menggunakan bahasa melayu
cara cepat
karakter yang menonjol pada penggunaan bahasa melayu tersebut adalah hatta dan konon 


10
10.
Cermati iklan lowongan kerja berikut!
Lowongan kerja
Dibutuhkan segera:
2 orang tenaga accounting pada perusahaan garmen
- umur 25 tahun
- S-1 Akuntansi
- berpengalaman min 1 tahun
Lamaran kirim ke
PO BOX TGR 1111
Tribun. 22 April 2008
Kalimat pembuka surat lamaran yang sesuai dengan iklan tersebut adalah ...
  • Dengan ini saya mengajukan permohonan pekerjaan sebagai tenaga accounting karena saya berpengalaman di bidang itu. 
  • Berdasarkan iklan di majalah Tribun, Selasa 22 April 2008, saya mengajukan lamaran pekerjaan sebagai tenaga accounting di perusahaan yang Bapak pimpin. 
  • Saya membaca iklan Bapak dimuat diTribun 22 April 2008, yang menyatakan bahwa perusahaan bapak membutuhkan tenaga accounting. 
  • Yang bertanda tangan di bawah ini, Reza 28 tahun Sarjana Akuntasi berpengalaman mengajukan lamaran pekerjaan di perusahaan Bapak.
  • Saya Accounting berpengalaman untuk itu saya mengajukan lamaran kerja di perusahaan Bapak. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Isi surat lamaran kerja terdiri atas bagian pembuka, isi pokok dan penutup. Bagian pembuka diisi dengan penyebutan sumber informasi serta isi lowongan kerja 


11
11.
Terbitnya buku Keraton Jogja selain menambah bacaan diharapkan juga bisa menggugah provinsi lain untuk mengangkat simbol dan filosofi budayanya masing-masing, Hal ini agar terdapat dialog dan transformasi di kalangan masyarakat. Demikian dikatakan Sultan Hamengku Buwono X dalam peluncuran buku Keraton jogja di Gandaria Height, Jakarta, Rabu 25 Juni. Sultan menambahkan, melalui buku dan dialog, masyarakat etnik akan saling kenal sehingga dapat saling menghargai. Hal ini menurut Sultan Hamengku Buwono X dinilai penting karena dewasa ini ada kecenderungan untuk melupakan hal-hal yang bernuansa kearifan lokal. Padahal, dari kearifan lokal dapat dibangun kebersamaan sebagai suatu bangsa.
Istilah transformasi dalam paragraf tersebut berarti ...
  • Perubahan keadaan 
  • pertukaran informasi 
  • Perubahan susunan 
  • perpindahan tempat 
  • perubahan rupa 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Istilah adalah kata yang digunakan secara khusus di dalam bidang tertentu misalnya bidang budaya pendidikan, politik, agama. disamping dengan kamus istilah, kita dapat memahami makna suatu istilah,dengan memahami konteks penggunaannya 


12
12.
Koperasi mempunyai prinsip dasar menyejahterakan seluruh anggota nya dan sebagai kekuatan penyeimbang dalam ... ekonomi. Koperasi perlu dikembangkan dengan membentuk jaringan kerja sama antar-koperasi dari berbagai dunia. Tidak adanya koperasi, usaha kecil menengah sulit bersaing dengan perusahaan-perusahaan multinasional, yang dikelola dengan mengedepankan prinsip ..., efisiensi, dan ....
kata serapan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
  • sistim, efektivitas, dan produktivitas 
  • sistim, efektifitas, dan produktifitas 
  • sistem, efektifitas, dan produktifitas 
  • sistem, efektivitas, dan produktifitas 
  • sistem, efektivitas, dan produktivitas 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kata serapan adalah kata yang berasal dari bahasa asing atau daerah yang kemudian digunakan di dalam bahasa Indonesia setelah mendapat penyesuaian dalam penulisan ataupun pengucapannya.
Contoh kata serapan:
sistem, efektivitas, produktivitas.
Beberapa prinsip penyerapan kata : Menggunakan kaidah yang mendekati bahasa aslinya. Dalam kaidah bahasa Indonesia, penulisan kata sama dengan cara pengucapannya. 


13
13.
Tahap-tahap pelaksanaan donor darah
(l) Darah yang diambil dari pendonor dialirkan ke kantong-Kantong bebas hama.
(2) Pendonor memeriksakan darahnya untuk mengecek kesehatan darah dan golongan darah.
(3) Pendonor tidur telentang dan darahnya diambil melalui jarum dan selang.
(4) Darah yang ada dalam kantong bebas hama disimpan pada tempat yang steril.
(5) Darah tersebut disumbangkan atau ditransfusikan kepada orang yang memerlukan.
Agar Menjadi paragraf yang baik urutan kalimat-kalimat tersebut yang benar adalah ...
  • (4), (3), (1), (2) dan (5) 
  • (3), (4), (5), (1) dan (2) 
  • (2), (5), (3), (4) dan (1) 
  • (2), (3), (1), (4) dan (6) 
  • (2), (1), (3), (4) dan (5) 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Setiap paragraf harus disusun dengan pola yang jelas. Pola sebuah paragraf ditentukan oleh jenis gagasannya. Misalnya, paragraf yang bergagasan tentang langkah-langkah suatu kegiatan. Paragraf itu harus disusun dengan pola kronologis. Paragraf yang bergagasan tentang timbulnya bencana kelaparan dapat disusun dengan pola sebab akibat. 


14
14.
Ulasan Buku karya sastragraha ini tidak mendalam dan tidak teliti karena desakan waktu yang disediakan kepada penulisnya. Buku ini merupakan catatan kesan-kesan pertama seorang pembaca.
Kalimat resensi yang menyatakan kelemahan buku adalah ...
  • Pengarang menceritakan secara mendetail karya cerpennya. 
  • Buku tersebut disusun karena desakan penerbit. 
  • Membaca, menikmati, dan menghayati cerpen Satragraha tidak sulit.
  • Penulis buku tidak teliti dan tidak mendalam mengulas masalah. 
  • Pengarang dengan leluasa mengungkapkan kesan pertamanya.
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Resensi adalah karangan yang berisi ulasan sebuah karya baik itu yang berupa buku, film, ataupun album lagu. Isinya berupa penilaian atas keunggulan dan kelemahan karya tersebut. 


15
15.
Bacalah dengan cermat!
Pak Kepala Kanwil berkata dengan pelan dan pasti, namun cukup menusuk perasaan Setyani. Sosok pemimpin yang tegas dan kaku menurut Setyani itu, berulang kali mengucapkan kata-kata mutiara yang menyebalkan. Hati Setyani berletupan. "Ya, Bapak tidak mengalami sih, coba kalau istri Bapak yang harus memilih ultimatum itu. Bagaimana sikap Bapak? Bagaimana perasaan Bapak? Memang benar sebagai seorang pemimpin Bapak bersikap tegas. Tetapi, apakah tidak ada pertimbangan lain yang bersifat lebih manusiawi. Mengapa Bapak tidak menelusuri, mengapa suamimu pindah? Apa alasan pindah tugas? Bapak hanya menyapu rata. Bapak hanya menyapu bersih, mengambil permukaannya saja, tanpa mengikutsertakan perasaan. Yang ini telah dilupakan Bapak. Bukankah Bapak juga sebagai kepala rumah tangga yang dalam keseharian nya juga dikelilingi oleh anak dan istri yang setia? Di kantor memang Bapak pemimpin yang wibawa dan tegas. Tetapi, apakah salah jika dalam mengambil keputusan dan mengeluarkan dogma, Bapak mengikut-sertakan sisi lain sebagai pertimbangan, yaitu nurani dan kemanusiaan misalnya. Semua permasalahan toh ada solusi nya.
Sebuah Ultimatum,
Susi Purwani .


Nilai moral yang terkandung dalam penggalan cerpen tersebut adalah ...
  • Risiko seorang pegawai dalam menjalankan tugas dan kewajiban sebagai anak buah.
  • Pemimpin yang baik mengambil keputusan secara tegas dan mempertimbangkan kemanusiaan, 
  • Sikap tegas dan wibawa pemimpin kepada bawahannya tanpa pilih kasih atau adil. 
  • Kesulitan seseorang dalam mengambil keputusan yang terbaik karena mempertimbangkan keadilan. 
  • Kepedulian pemimpin terhadap masalah tugas dan keluarga yang kedua hal tersebut sama beratnya. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
 Konsep dasar
Nilai moral adalah nilai yang berkaitan dengan sikap atau perilaku baik dan buruk.
Cara cepat
Konsep baik-buruk, antara lain berkenaan dengan sikap seorang pemimpin, yakni pemimpin yang baik itu harus bisa mengambil keputusan, di samping tegas, juga harus mempertimbangkan aspek kemanusiaan. 


16
16.
(l) Sebagai salah satu negara dengan hutan ter luas di dunia, Indonesia menjadi incaran investor kegiatan ekonomi ekstraktif.(2) Kini luas hutan di Indonesia yang mengalami deforestasi atau penggundulan, dan degradasi atau penurunan kualitas tutupan hutan mencapai 56 juta hektar. (3) perbaikan hutan pada tahun ini diharapkan dapat mencapai 1 juta hektar. (4) Akan tetapi, itu bergantung pada anggaran. (5) Tahun ini Departemen Kehutanan mengajukan anggaran Rp. 8,5 triliun ke Departemen Keuangan.
Ide pokok paragraf diatas adalah ....
  • penurunan kualitas hutan tutupan 
  • luas hutan di Indonesia 
  • penggundulan dan perbaikan hutan
  • keadaan hutan lndonesia
  • anggaran perbaikan hutan
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Ide pokok paragraf adalah ide atau gagasan yang mendasari pengembangan suatu paragraf. Ide pokok disebut juga gagasan pokok atau gagasan utama. Ide pokok pada umumnya terdapat pada kalimat pertama atau kalimat terakhir paragraf. Namun, mungkin pula tersirat pada beberapa kalimat.


17
17.
Cermatilah penjelasan berikut!
Judul Buku                        : SUPERNOVA
Penulis                              : Dee atau Dewi Lestari
Penebit                             : Truedee Books
Tahun terbit cetakan ke-7 : 2006
ISBN                                 : 979~96257-0-X
Jumlah Halaman              : 286
Halaman Dimensi             : 16x21 em
Deskripsi : menjadi salah satu lima besar Khatulistiwa Literary Award, telah menjadi best seller nasional dan episode pertamanya telah terjual 100 ribu buku. Salah satu kesegaran baru yang muncul sebagai penelusuran lewat sains, spiritualitas, dan percintaan yang cerdas, unik, dan mengguncang.
Kalimat resensi berupa keunggulan novel yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah ...
  • Dewi Lestari dalam novelnya supernova berusaha mengungkapkan sains melalui percintaan yang unik dan menarik bagi pembacanya yang gemar membaca. 
  • Novel Supernova yang ditulis Dewi Lestari berisi sains yang dikemas dalam bentuk cerita yang unik sehingga sangat menarik bagi pembaca di lingkungannya. 
  • Novel Supernova yang diterbitkan oleh Truedee Books mendapat sambutan hangat dari kaum kritikus karena unik dan menarik.
    Novel Supernova yang diterbitkan oleh Truedee Books mendapat sambutan hangat dari kaum kritikus karena unik dan menarik. Novel Supernova karya Dewi Lestari ditulis secara unik melalui syair, percintaan, dan spritual dan membawa kesegaran baru bagi para pembaca. Novel Supernova termasuk karya sastra yang berkualitas karena mendapat sambutan yang hangat dari pada pembacanya di berbagai kalangan. Konsep dasar Resensi adalah karangan yang berisi ulasan sebuah karya baik itu yang berupa buku, film, ataupun album lagu. lsinya berupa penilaian atas keunggulan dan kelemahan karya tersebut. Cara cepat Penjelasan tentang keunggulan suatu buku, antara lain, ditandai olch penggunaan kata-kata pujian sepeti unik, menarik Opsi yang menggunakan kata pujian semacam itu dan relevan pula dengan penjelasan di dalam soal adalah "Novel Supernova yang ditulis Dewi Lestari berisi sains yang dikemas dalam bentuk cerita unik sehingga sangat menarik bagi pembaca di lingkungannya". Juwuban: B
  • Novel Supernova karya Dewi Lestari ditulis secara unik melalui syair, percintaan, dan spritual dan membawa kesegaran baru bagi para pembaca. 
  • Novel Supernova termasuk karya sastra yang berkualitas karena mendapat sambutan yang hangat dari pada pembacanya di berbagai kalangan. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Resensi adalah karangan yang berisi ulasan sebuah karya baik itu yang berupa buku, film, ataupun album lagu. Isinya berupa penilaian atas keunggulan dan kelemahan karya tersebut.
Cara cepat
Penjelasan tentang keunggulan suatu buku, antara lain, ditandai oleh penggunaan kata-kata pujian seperti unik, menarik Opsi yang menggunakan kata pujian semacam itu dan relevan pula dengan penjelasan di dalam soal adalah "Novel Supernova yang ditulis Dewi Lestari berisi sains yang dikemas dalam bentuk cerita unik sehingga sangat menarik bagi pembaca di lingkungannya".


18
18.
Cermatilah paragraf generalisasi berikut!
Bahan bakar minyak atau dikenal dengan sebutan BBM merupakan salah satu bahan pokok untuk kehidupan manusia. Misalnya bensin untuk kendaraan bermotor, solar untuk mesin diesel, minyak tanah untuk memasak. BBM termasuk sumber daya alam yang tidak dapat diperbaharui. Karenanya, manusia perlu memikirkan pengganti dari BBM tersebut. BBM yang berasal dari fosil memang makin lama makin tipis. Energi alternatif mulai banyak dikembangkan, termasuk di Indonesia ...
Kalimat kesimpulan yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
  • Biodiesel merupakan bahan bakar yang terdiri dari campuran monoalkyl aeter dari rantai panjang asam lemak, sebagai alternatif bahan bakar dari mesin diesel. 
  • Sebuah proses dari transesterifikasi lipid digunakan untuk mengubah minyak dasar menjadi ester yang diinginkan dan membuang asarn lemak bebas. 
  • Indonesia yang luas mempunyai keuntungan besar memanfaatkan potensi energi dari tanaman dan temak, atau yang dikenal sebagai bioenergi. 
  • Biofuel dapat dihasilkan secara langsung daritanaman atau secara tidak langsung dad limbah industri, komersial, domestik, atau pertanian. 
  • Biofuel dan biodiesel merupakan salah satu bahan bakar yang dihasilkan dari bahan-bahan organik yang banyak dimiliki Indonesia. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
kalimat kesimpulan dapat dirumuskan setelah kita memahami hubungan dari kalimat-kalimat sebelumnya.
Cara cepat
Kalimat-kalimat sebelumnya menjelaskan tentang pentingya energi alternatif sebagai pengganti BBM. Dengan demikian, kalimat berikutnya perlu berbicara tentang pemanfaatan energi alternatif itu, yakni berupa bahan-bahan organik. 


19
19.
  1. Masih banyak guru yang belum mengetahui adanya buku pelajaran digital
  2. Padahal, Kementrian Pendidikan Indonesia sudah menyiapkan 49 judul buku digital kecil di internet.
  3. Karena itu, pada awal tahun ajaran sekarang, kemungkinan kecil sekolah menggunakan buku digital
  4. Walaupun program tersebut sangat bermanfaat dan menguntungkan murid, orang tua dan guru belum sepenuhnya memahami cara memperolehnya.
  5. Di samping itu, banyak guru yang belum mengenal buku digital yang diakses di internet sehingga mereka perlu diberi pengetahuan tentang internet.
Ide pokok paragraf tersebut adalah …..
  • Pengetahuan guru tentang buku digital masih kurang. 
  • Keuntungan program buku digital 
  • Kemungkinan penggunaan buku digital 
  • Buku pelajaran digital di internet 
  • Empat puluh Sembilan judul buku digital 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Pada kalimat pertama kita sudah bisa menyimpulkan bahwa pengetahuan guru terhadap buku digital masih kurang.


20
20.
Kalau kita rajin belajar
Banyak ilmu dapat dikejar 
Maksud isi kutipan gurindam tersebut adalah ...
  • Siapa yang belajar, banyak mendapatkan ilmu. 
  • Banyak belajar agar memiliki ilmu yang banyak. 
  • Siapa yang berilmu banyak berarti ia rajin belajar. 
  • Siapa rajin belajar dia akan dapat mengejar ilmu. 
  • Rajin belajar, ciri-ciri orang pintar. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Gurindam atau sajak peribahasa, merupakan bentuk puisi yang bercirikan, sebagai berikut.
  • Terdiri atas dua baris.
  • Rima akhir berpola /aa/
  • Baris pertama merupakan syarat dan baris kedua berisi akibat dari yang disebutkan pada baris pertama.
  • Berisikan ajaran, budi pekerti, atau nasihat keagamaan.
(E.Kosasih,2007:345)


21
21.
Beberapa pohon tanaman hias, di halaman depan rumah itu setiap hari disiram dan pada waktu-waktu tertentu tidak terlewatkan diberi pupuk. Meskipun daun nya tumbuh subur, tanaman itu tidak mendapat sinar matahari karena terhalang oleh pohon-pohon kayu yang besar, yang ditanam di tepi pagar dengan rumah .... Sementara itu, tanaman hias sejenis yang ditanam di samping rumah mendapat sinar matahari dan tumbuh subur serta berbunga indah.
Kalimat yang berupa akibat, yang tepat, untuk melengkapi paragraf tersebut adalah ...
  • Akibatnya, tanaman hias hanya mau berbunga bila mendapat sinar matahari 
  • Jadi, pohon kayu besar di tepi jalan ditebang agar tanaman hias mau berbunga. 
  • Agar tanaman hias itu tumbuh subur dan berbunga perlu diberi pupuk bunga 
  • Akibatnya, tanaman yang berbunga indah semua ditanam disamping rumah 
  • Akibatnya, tanaman hias di halaman depan rumah tidak berbunga. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Sebuah paragraf dapat disusun dengan pola sebab akibat. Bagian awalnya merupakan alasan-alasan, kalimat berikutnya merupakan akibat-akibat. Pola pengembangan paragraf seperti itu dinamakan pola kausalitas


22
22.
Bacalah paragraf berikut!
Siapa yang tidak ingin bekerja? Orang tua membiayai anaknya sekolah sampai tingkat tinggi, bahkan kalau mampu, hingga ber-titel profesor doktor. Tujuannya agar dapat bekerja dan mencari nafkah. Akan tetapi, jika si anak gagal, orang tua pasti marah dan kecewa. Bukankah orang tua rela membiayai pendidikan agar anaknya hidup bahagia?

Hal yang diungkapkan dalam paragraf tersebut adalah...
  • Para orang tua menyekolahkan anak mereka agar mudah mendapat pekerjaan. 
  • Orang tua pasti marah dan kecewajika anaknya tidak masuk sekolah. 
  • Setiap orang tua pasti ingin anaknya bersekolah dan bertitel. 
  • Orang tua rela membiayai pendidikan anaknya semahal apapun. 
  • Salah satu upaya untuk mencapai kebahagiaan dengan bersekolah dan bekerja. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Soal tersebut berkenaan dengan maksud atau isi sebuah paragraf. Isi sebuah paragraf dapat diwakili oleh kalimat pertama atau kalimat terakhir.
Cara cepat
Walaupun berbentuk kalimat tanya, kalimat pertama dan terakhir paragraf itu menyatakan tentang pentingnya pekerjaan dan sekolah dalam mencapai kebahagiaan. 


23
23.
Berdasarkan masalah yang dihadapi di atas, penulis tergerak untuk menemukan penyebab meningkatnya kenakalan remaja remaja akhir-akhir ini.
Perbaikan kata bercetak tebal menjadi kata bermakna lugas dalam kalimat tersebut adalah ...
  • Berkewajiban 
  • Berkeinginan 
  • Berbagi 
  • Berdiskusi 
  • Bertujuan 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Karya ilmiah harus menggunakan kata-kata yang lugas dan menghindari kata-kata yang bermakna konotatif.
  1. Kata lugas adalah kata yang mengandung makna sebenarnya.
  2. Kata konotatif adalah kata yang mengandung makna tambahan.


24
24.
Cermatilah bagian karya tulis berikut!
Manusia mendambakan hidup sehat. "Kesehatan adalah merupakan salah satu kebutuhan dasar daripada manusia, di samping kebutuhan yang mana disebut sandang, pangan, dan pendidikan". Hanya dengan kondisi kesehatan yang baik serta tubuh yang prima manusia dapat melaksanakan aktivitas kehidupan dengan baik.
Perbaikan kalimat yang bercetak miring dalam kutipan tersebut adalah ...
  • Kesehatan yang mana merupakan salah satu kebutuhan dasar daripada manusia di samping kebutuhan sandang, pangan, papan, dan pendidikan. 
  • Kesehatan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia di samping kebutuhan sandang, pangan, papan, dan pendidikan. 
  • Kesehatan merupakan salah satu daripada kebutuhan dasar manusia di samping kebutuhan akan sandang, pangan, papan, dan pendidikan. 
  • Kesehatan merupakan salah satu di mana kebutuhan dasar daripada manusia, di samping kebutuhan kepada sandang, pangan, papan, dan pendidikan. 
  • Kesehatan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia di samping kebutuhan daripada sandang, pangan, papan, dan pendidikan. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Sebuah karya tulis menggunakan kalimat efektif. kalimat efektif ditandai dengan kehematan dan ketepatan di dalam penggunaan kata-katanya.
Cara cepat Ada tiga kesalahan di dalam kalimat itu.
  • Pertama, penggunaan kata yang berlebihan, yakni adalah dan merupakan. Kedua kata itu mengandung makna yang sama, ketidakhadiran subjek.
  • kedua, penggunaan kata daripada yang seharusnya tidak perlu
  • Ketiga, penggunaan kata yang mana disebut yang juga tidak perlu.
Dengan demikian, perbaikan untuk kalimat itu adalah Kesehatan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia di samping sandang, pangan, dan pendidikan.  


25
25.
(1)Bengawan Solo kembali mengamuk atas eksploitasi, destruksi, dan keserakahan manusia. (2)Jembatan dan akses jalan putus. (3)Permukiman dan' sawah terendam banjir. (4)Rakyat miskin, kedinginan, lapar, stres, bahkan terkubur hidup-hidup oleh tanah longsor. (5)Tanah longsor menjadi subur karena banyak humus di dalamnya.
Kalimat utama paragraf tersebut ada pada nomor ....
  • (5) 
  • (4) 
  • (3) 
  • (2) 
  • (1) 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Pembahasan
Konsep dasar
Kalimat utama adalah kalimat yang mengandung Ide pokok paragraf. Kalimat utama pada umumnya terletak pada awal paragraf walaupun kadang-kadang ada yang terletak diakhir.
cara cepat
Kalau ide pokoknya sudah diketahui, maka akan mudah untuk menentukan kalimat utamanya. karena ide pokoknya "mengamuknya Bengawan Solo" maka ide pokok tersebut terletak pada kalimat (1) 


26
26.
Judul makalah : "Peran Orang Tua dalam Melindungi Anak dari Bahaya Narkoba"
Kalimat latar belakang yang sesuai dengan judul tersebut adalah ...
  • Maraknya peredaran narkoba bukan hanya menjadi tanggung jawab pihak aparat kepolisian, melainkan juga setiap keluarga. 
  • Narkoba adalah benda yang sangat berbahaya. untuk itu setiap bahaya harus selalu diwaspadai. 
  • Orang tua seharusnya bertanggung jawab jika anaknya terlibat kasus narkoba dan memperhatikan bagaimana mengatasinya 
  • Narkoba sangat berbahaya bagi anak-anak, untuk itu setiap orang tua harus memberikan pengertian yang cukup. 
  • Maraknya peredaran narkoba akhir-akhir ini telah sampai pada anak-anak usia sekolah dasar. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Latar belakang berada di dalam pendahuluan suatu karya ilmiah. Latar belakang berisi tentang kegelisahan penulis mengenai suatu hal. Latar belakang juga dapat diisi dengan sesuatu yang saling bertentangan, misalnya antara kenyataan dengan harapan.


27
27.
(1)Bengawan Solo kembali mengamuk atas eksploitasi, destruksi, dan keserakahan manusia. (2)Jembatan dan akses jalan putus. (3)Permukiman dan' sawah terendam banjir. (4)Rakyat miskin, kedinginan, lapar, stres, bahkan terkubur hidup-hidup oleh tanah longsor. (5)Tanah longsor menjadi subur karena banyak humus di dalamnya.
Kalimat penjelas yang tidak mendukung kalimat utama dalam paragraf tersebut adalah nomor ....
  • (5) 
  • (4) 
  • (3) 
  • (2) 
  • (1) 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
pembahasan
konsep dasar
kalimat penjelas adalah kalimat yang fungsinya menjelaskan kalimat utama.
cara cepat
kalimat yang tidak mendukung kalimat utama pada kalimat utama adalah " Tanah longsor menjadi subur karena banyaknya humus didalamnya" karena kalimat tersebut tidak mendukung terhadap mengamuknya sungai Bengawan Solo. 


28
28.
Kalau Anda gemar tanaman hias, tentu Anda mengenal dengan baik cara menanam dan merawatnya dalam taman. Pada dasarnya proses merawat tanaman di taman sama dengan proses merawat anak dalam keluarga. Keduanya sama-sama memerlukan keterampilan dan perhatian khusus. Pada tanaman, diperlukan keterampilan mengolah tanah dan memberi pupuk, serta memberi perhatian khusus yaitu menyirami tepat waktu, agar kelak memberi hasil yang memuaskan. Begitu pula dengan merawat anak. Pada anak, diperlukan kemampuan memberi makanan bergizi, pembentukan kepribadian, serta perhatian khusus yaitu memberi kasih sayang agar kelak anak tumbuh dengan sehat, cerdas dan bermoral baik.
Kalimat kesimpulan yang tepat untuk paragraf analogi tersebut adalah ....
  • Jadi merawat tanaman dan membesarkan anak adalah tugas sang perawat dengan penuh kasih sayang 
  • Jadi, merawat tanaman maupun merawat anak sama-sama memerlukan keterampilan dan perhatian.
  • Dengan demikian sang perawat harus memiliki keterampilan khusus dibidangnya masing-masing
  • Oleh Sebab itu, dalam merawat tanaman dan merawat anak harus memiliki keterampilan khusus. 
  • Jika anak Diajari Segala sesuatu yang baik , akan baik hasilnya, tanaman pun demikian adanya. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Analogi adalah penalaran dengan membandingkan dua hal yang memiliki sifat sama dari dua wujud yang berbeda. cara ini didasarkan pada pandangan bahwa jika sudah ada persamaan dalam satu segi, maka akan ada pula dalam segi lainnya. 


29
29.
Bukti kesuksesan artis yang menang di beberapa pemilihan kepala daerah (pilkada) atau “aman” menjadi anggota DPR mungkin menjadi daya tarik baru bagi artis lainnya saat ini. Baik artis maupun partai politik sama-sama terlihat saling “membutuhkan” untuk menaikkan popularitas. Hampir semua partai besar dipastikan mengusung nama-nama artis beken dalam daftar calon legislatifnya.  Tak sebatas artis, tetapi juga MC, penyanyi, hingga pelawak. Akan tetapi dalam sebuah survei terlihat bahwa masyarakat tidak terlalu berharap di masa depan para artis akan dominan di jajaran politik. Bahkan sebagian besar cenderung tidak setuju jika di masa mendatang artis akan lebih banyak menduduki kursi legislatif.
Mengapa banyak artis mengikuti Pilkada ? jawaban yang tepat dan sesuai dengan teks diatas adalah …
  • Karena ingin menjadi pengurus partai besar dalam pilkada. 
  • Karena ingin menjadi sukses sebagai anggota legislatif. 
  • Karena ingin memanfaatkan polpularitasnya dalam memenangkan pilkada. 
  • Karena ingin menjadi anggota partai yang memenangkan pilkada. 
  • Karena ingin mendukung salah satu partai dalam pilkada 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Jawaban yang benar dan sesuai dengan teks diatas adalah Karena ingin menjadi sukses sebagai anggota legislatif. Karena pada paragraf pertama disebutkan bahwa banyak artis yang sukses mencalonkan diri pada Pilkada.


30
30.
Sebelum saya mengakhiri pidato yang bertajuk " menyeimbangkan Pendidikan Iptek dengan agama" ini, saya ingin berpesan kepada hadirin yaitu kita tanamkan keyakinan kepada mereka bahwa hanya melalui pendidikan umum dan pendidikan agama yang selaras dan seimbang, insya Allah hidup manusia akan selamat, bahagia, dan,sejahtera di dunia dan di akhirat. ...
Kalimat persuasif yang tepat untuk melengkapi bagian yang rampung adalah ...
  • Mari kita tekankan kepada generasi muda agar lebih banyak mengejar pengetahuan umum disamping pengetahuan agama sesuai dengan situasi dan kondisi
  • Mari kita sama-sama mengingatkan generasi muda agar mengejar pengetahuan umum walau samapai ke negri cina 
  • Mari kita mengajak generasi muda agar lebih banyak mengejar pengetahuan umum dibandingkan pengetahuan agama 
  • Mari kita tekankan agar generasi muda benar-benar mengejar pengetahuan umum saja yang semakin tertinggal dengan bangsa lain 
  • Mari kita tekankan agar generasi muda tidak hanya mengejar pengetahuan umum saja, atau pengetahuan agama, tetapi juga. hendaknya meliputi keduanya 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kalimat persuatif adalah kalimat yang berisi bujukan, ajakan, atau rayuan. Kalimat semacam itu banyak digunakan, di dalam pidato.


31
31.
Bacalah dengan cermat!
ANGANKU
Di kala perjalanan jauh
Sejenak aku terhenti
Banyak persimpangan di hadapanku
Entah arah mana yang harus kutempuh
Kutengok ke sekelilingku
Sepi,
Hanya bulan yang syahdu merayu
Kutertunduk malu
Tak mampu menatap waktu

Makna kata waktu dalam puisi tersebut adalah ....
  • Masa depan 
  • Harapan baik 
  • Cita-cita saya 
  • Pengalaman hidup 
  • Tujuan hidup 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Konsep dasar
Sebuah puisi dibangun oleh kata-kata yang bermakna konotatif. Makna sebuah kata dapat dipahami dengan melihat hubungan dengan kata-kata lainnya.
Cara cepat Kata waktu dapat ditemukan artinya melalui penjelasan kata-kata sebelumnya. Maksud dari kala itu dijelaskan penyair melalui kata-kata berikut:
  • perjalanan,
  • persimpangan,
  • arah,
  • harus kutempuh,
  • sekeliling,
  • menatap.
Semua kata itu menjelaskan waktu sebagai suatu tujuan hidup, suatu perjalanan hidup yang harus ditempuh 


32
32.
Bacalah kutipan berikut !
(si bungsu pergi, si sulung mengantar dengan senyum)
Bapak    :  Nak, pertimbangan bukanlah karena masa depan adikmu seorang. Juga bukan karena masa depan sisa hidupku.
Sulung  : Hem,,, lalu? Bukan karena rumah dan tanah pusaka ini barangkali ya, Pak?
Bapak    : Sesungguhnyalah, Nak, lebih karena itu.
Sulung  : Oo ya ! Apa itu, Bapak?
Bapak    : kemerdekaan.
Sulung  : Kemerdekaan? Kemerdekaan siapa?
Bapak    : Bangsa dari bumi pusaka.
Masalah yang diungkapkan dalam kutipan drama tersebut adalah …
  • Pertimbangan hidup.
  • Sisa hidup. 
  • Masa depan. 
  • Kemerdekaan bangsa. 
  • Harta pusaka. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Masalah merupakan bagian penting dari suatu drama. Masalah itulah yang menjadikan suatu drama menjadi hiup dan menarik.
Keberadaan masalah dalam drama dapay diketahui melalui isi perbincangan tokoh-tokh yang ada di dalamnya.
Drama tersebut membicarakan tentang masalah kemerdekaan. Hal tersebut terulis jelas pada dialog diatas.


33
33.

Kesimpulan isi tabel tersebut adalah ...
  • Kasus flu burung di Lampung merupakan yang paling sedikit. 
  • Data penderita dibedakan atas kasus konfirmasi dan kasus konfirmasi meninggal. 
  •  Penyebaran flu burung dari tahun 2005 s.d. 2007 di wilayah Indonesia. 
  • Jumlah yang meninggal karena flu burung meningkat pada tahun 2005 s.d. 2007.
  • Jumlah kasus meninggal selalu lebih sedikit daripada jumlah kasus konfirmasi. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
konsep dasar
kesimpulan tentang isi dapat dirumuskan setelah kita memahami keseluruhan data yang ada pada kolom dan baris.
cara cepat dari data keseluruhan yang ada pada tabel itu dapat disimpulkan bahwa jumlah kasus meninggal (M) selalu lebih sedikit dari pada jumlah kasus konfirmasi (K) 


34
34.
Ceritanya hari itu tanggal 10 november, sejak pagi hujan gerimis terus turun. di bawah rintik-rintik hujan bapak memasang bendera, kemudian dari teras rumah dipandangnya bendera yang mulai basah. oleh karena itu kemudian dicabutnya tiang bendera yang terbuat dari bambu itu dan dipanggulnya menuju tempat tang teduh, tak lama kemudian hujan reda, dipasangnya kembali tiang itu di halaman. namun, ketika beberapa jam kemudian hujan turun lagi. lantas diambilnya lagi tiang bendera itu dan dibaca ke tempat yang teduh. hal itu terjadi sampai berulang kali. tentu saja melihat ulah bapak seperti itu mas Toro calon suami mabk Nurul tertawa. dan hal itu membuat kakakku malu.
setelah makan siang dengan suara keras kakakku bercerita : "ibu kenal pak Samsuri, pakde mas Toro ? dia juga pejuang angkatan '45. dulu katanya berjuang bersama bapak tapi orangnya sederhana ya,, Bu. Tidak pernah menunjukkan kalau dirinya mantan pejuang ".
dia terus berbicara seperti penyiar radio yang tanpa meminta pendapat pendengarnya. kami semua tahu untuk siapa cerita itu ditujukan dan bapak mengerti kalau kakakku tengah menyindir nya . dengan kalem bapak menyahut : "Syamsuri itu tentara, tapi tidak pernah ikut perang. tugasnya di bagian logistik. jadi tahunya ya,, makan saja. bilang sama Toro pacarmu itu, kalau pakdenya tentara yang takut sama bedil ! ".
mendengar omongan bapak seperti itu. Mbak Nurul sangat tersinggung. akibatnya dia tidak mau bicara sama bapak selama beberapa hari.
Peristiwa yang terjadi akibat konflik adalah ...
  • Mbak Nurul tidak mau berbicara dengan bapak sampai beberapa hari.
  •  Mbak Nurul sangat tersinggung mendengar perkataan bapak. 
  • Ibu memaklumi sikap bapak yang sangat menghormati bendera.
  • Bapak tetap dengan pendiriannya, sangat mencintai bendera. 
  • Mas Toro senang melihat bapak bersikap berlebihan terhadap bendera.
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Sebuah konflik dapat menyebabkan konflik-konflik lainnya. Oleh karena itu, terjadilah rangkaian cerita yang menarik dan mencengangkan.


35
35.
Cermatilah tema karya tulis berikut!
Tema : Upaya meningkatkan peran pelajar dalam pembangunan lingkungan
Kalimat latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut adalah ...
  • Kaum muda zaman dahulu senang berkumpul bersama-sama dan mengadakan berbagai acara yang menarik, seperti acara kebudayaan, tari-tarian, dan kesenian daerah lainnya. 
  • Oleh karena itu, untuk membuktikannya, penulis akan menyelidiki dan memaparkan dalam karya tulis agar lebih jelas masalahnya dan mengenai sasaran.
  • Jika kita berbicara mengenai pemuda maka kita juga berbicara mengenai pelajar. Mereka merupakan bagian penting dari kaum muda yang sedang dirundung berbagai masalah. 
  • Saat ini, banyak orang yang menganggap bahwa pelajar tidak berguna dan tidak peduli terhadap lingkungan sekitarnya. Pelajar hanya merusak dan mengganggu ketertiban dan ketenangan lingkungan masyarakat. 
  • Pemuda zaman sekarang berbeda dengan pemuda zaman dahulu. Itulah yang dilontarkan golongan tua mengenai keadaan kaum muda kini dan dahulu sangat berbeda. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
konsep dasar
Latar belakang suatu karya ilmiah berisi tentang kegelisahan penulis mengenai suatu hal. Latar belakang-juga dapat diisi dengan sesuatu yang saling bertentangan, misalnya antara kenyataan dengan harapan.
Cara cepat
Perhatikanlah kata kunci dalam tema, yakni tentang peran pelajar dan lingkungan. perhatikanlah opsi yang menggunakan kedua kata kunci itu. Opsi yang dimaksud adalah (B). Hanya opsi inilah yang menggunakan kata-kata itu.


36
36.


Diantara berbagai-bagai jenis binatang yang Dibawah perintah raja singa itu ada dua ekor serigala yang amat bijaksana. Bernama Kalilah seekor lagi bernama Dinmah. Karena melihat raja tiada pernah keluar-keluar lagi, maka pada suatu hari berkatalah Dinmah kepada Kalilah. “hai saudaraku, tahukah engkau apa penyebabnya? Raja kita tampak berduka-cita sehingga tidak keluar dari tempatnya seperti sehari-hari?”
“apa gunanya engkau tanyakan hal tersebut?” jawab kalilah. “kita hamba rakyat wajib atas kita berusaha menyenangkan hati raja, dan menjauhkan segala yang akan menyusahkan padanya. Bukan kita menjadi orangnya yang patut mencampuri hal raja dan memperkarakannya. Sebab itu, janganlah engkau menanyakan hal itu juga. Ketahuilah, orang senang mencampuri urusan yang bukan urusannya sendiri, serupa halnya dengan kera yang mencampuri pekerjaan tukang kayu.”
Hikayat Kalilah dan Dinmah  

Amanat yang terdapat dalam kutipan tersebut adalah …….

  • Jangan bertanya kepada orang yang tidak mengerti masalah sebenarnya. 

  • Dua orang sahabat karib sebaiknya mempunyai pikiran yang sama. 

  • Berikan masukan kepada atasan yang memerlukan pertimbangan. 

  • Jangan suka mencampuri urusan orang lain yang tidak semestinya. 

  • Anak buah yang baik harus memahami masalah atasannya. 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Amanat adalah pesan yang disampaikan dalam sebuah cerita. Kita bisa lihat amanat pada cerita ini berada pada paragrafakhir, dimana tokoh kalilah berpesan bahwa kita harus melaksanakan sesuatu sesuai dengan tugas dan wewenangnya. Jangan sampai kita mencampuri urusan orang lain yang tidak semestinya kita ikut campur.


37
37.
  1. Masalah dan tantangan mendasar bukanlah hal yang harus kita hindari karena pemahaman sikap dan jawaban kita terhadap perubahan ekologis yang juga disebut pemanasan global itu menentukan perikehidupan kita selanjutnya.
  2. Contohnya, jika kita dihadapkan dengan jalan becek, kita akan mencari jalan menyisir
  3. Langkah berikutnya, kita akan memperbaiki jalan becek tersebut.
  4. Jalan yang terendam air ke bandara, kita terobos dengan menggunakan perahu karet
  5. Bahkan, masih harus ada tindak lanjut, yakni memelihara dan mengawasi lebih efektif kondisi jalan tersebut secara terus menerus
Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada nomor ….
  • 1
  • 2
  • 3
  • 4
  • 5
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kalimat utama biasanya terletak pada awal atau akhir dari sebuah paragraf, kalimat utama adalah kalimat yang bisa mencakupi seluruh ide pokok dari paragraf yang lainnya. Pada paragrafdiatas kalimat utamanya terdapat pada nomor 1


38
38.
Terbitnya buku Keraton Jogja selain menambah bacaan diharapkan juga bisa menggugah provinsi lain untuk mengangkat simbol dan filosofi budayanya masing-masing, Hal ini agar terdapat dialog dan transformasi di kalangan masyarakat. Demikian dikatakan Sultan Hamengku Buwono X dalam peluncuran buku Keraton jogia di Gandaria Height, Jakarta, Rabu 25 Juni. Sultan menambahkan, melalui buku dan dialog, masyarakat etnik akan saling kenal sehingga dapat saling menghargai. Hal ini menurut Sultan Hamengku Buwono X dinilai penting karena dewasa ini ada kecenderungan untuk melupakan hal-hal yang bernuansa kearifan lokal. Padahal, dari kearifan lokal dapat dibangun kebersamaan sebagai suatu bangsa.
Kesimpulan dari paragraf tersebut adalah ....
  • Sultan Hamengku Buwono X mengharapkan terbitnya buku Kraton jogja dapat mendorong provinsi lain untuk mengembangkan budayanya masing-masing. 
  • Sultan Hamengku Buwono X mengatakan bahwa melalui buku dan dialog, masyarakat etnik Indonesia akan saling kenal dan menghargai. 
  • Sultan,Hamengku Buwono X mengatakan buku Kraton Jogja dapat mengangkat simbol dan filosofi budaya daerah-daerah di Indonesia.
  • Sultan Hamengku Buwono X menilai bahwa pada saat ini ada kecenderungan masyarakat untuk melupakan hal-hal yang bernuansa kearifan lokal.
  • Sultan Hamengku Buwono X mengharapkan dengan peluncuran buku Kraton Jogja terjadi kecenderungan untuk melupakan hal-hal yang bernuansa kearifan lokal
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Kesimpulan adalah kesudahan pendapat dari uraian sebelumnya. Oleh karena itu, letak. kesimpulan pada umumnya berada pada bagian akhir paragraf Meskipun demikian, ada pula kesimpulan yang letaknya pada bagian awal paragraf. Hal itu terutama dalam pemberitaan di media-media massa. Pada bagian awal, sang penulis berita menyimpulkan sendiri pendapat dari narasumber, kemudian dia menyajikan (kutipan pendapat narasumber itu secara langsung.


39
39.
Nirmala :
"Ya Allah!! Di manakah Bilal dan Nurma? (tangis Nirmala pun meledak) "Ya, Allah mengapa kau ambil kedua anakku? Mengapa tidak, aku saja!" (suasana di ruangan itu haru biru diliputi kesedihan mendalam begitu mendengar kejadian yang sebenarnya)
Dokter Anis :
"Bagaimana kejadiannya?"(setelah keadaan agak mereda)
Sultan :
"Minggu pagi tanggal 26 Desember 2004 itu kami sekeluarga sedang makan pagi di ruang tengah. Tiba-tiba terjadi gempa bumi cukup hebat. Kami pun berhamburan keluar rumah. Saya menggendong Bilal sedang Dik Nirmala menggendong Nurma!" ( jelas Sultan sambil menggigit bibir karena menahan kepedihan amat dalam) "Setelah goncangan gempa itu reda tiba-tiba dari arah pantai orang berteriak-teriak air! .... air! Ketika diterjang bah tsunami, kami pun berempat saling berangkulan. Selanjutnya kami terseret air bersama bangunan. pohon, mobil dan bahan-bahan lain. Dik Nirmala dan kedua anak saya menjerit-jerit ketakutan karena timbul tenggelam dan tertimpa benda-benda yang terseret air."
Nirmala :
" Tidak lama kemudian arus air yang menyeret kami menabrak bangunan bertingkat. Kedua anak kami terlempar entah ke mana. Saya dan istri pingsan dan tenggelam setelah itu saya tidak ingat apa-apa lagi!"
Hanya kebesaran dan rahmat-Nya, aku masih, Aisyah

Masalah yang diungkapkan naskah drama tersebut adalah ...
  • Ketakutan orang tua akan kehilangan anak-anak yang dicintainya. 
  • Orang tua yang ditinggalkan oleh kedua anaknya di tsunami Aceh. 
  • Orang tua yang kehilangan anak dan masih berharap anaknya kembali. 
  • Peristiwa bencana tsunami yang telah banyak menelan korban. 
  • Seorang ibu mengalami gangguan jiwa karena depresi berat 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
Berlangsungnya cerita dalam drama yang disebabkan oleh adanya masalah yang dihadap para tokohnya. masalah itu pula yang kemudian menjadi tema drama.


40
40.
(1)Bengawan Solo kembali mengamuk atas eksploitasi, destruksi, dan keserakahan manusia. (2)Jembatan dan akses jalan putus. (3)Permukiman dan' sawah terendam banjir. (4)Rakyat miskin, kedinginan, lapar, stres, bahkan terkubur hidup-hidup oleh tanah longsor. (5)Tanah longsor menjadi subur karena banyak humus di dalamnya.
Ide pokok paragraf tersebut yaitu ....
  • Keadaan banjir Bengawan Solo 
  • Terulang lagi musibah Bengawan Solo 
  • Rusaknya bantaran Bengawan Solo 
  • Amukan dahsyat Bengawan Solo 
  • Mengamuknya Bengawan Solo 
Kosong! Bookmark Soal Ini Lihat Penjelasan
pembahasan :
konsep dasar
ide pokok sama artinya dengan gagasan pokok, pikiran pokok atau gagasan utama. ide pokok pada umumnya terletak pada awal paragraf.
cara cepat.
cermati langsung kalimat pertamanya. Kalimat itu pada umumnya Berperan sebagai ide pokok paragraf. seperti pada paragraf tersebut, ide pokoknya ada pada awal paragraf, yaitu tentang mengamuknya bengawan solo 



0 comments: